Kamis, 21 Juli 2011

nasi ulam


Nasi adalah sumber karbohidrat atau makanan wajib bagi sebagian besar orang indonesia, tidak heran jka banyak sekali jenis makanan yang berbahan dasar nasi ada nasi jamlang di cirebon, nasi megono di pekalongan, nasi gromyang di pemalang dan masih banyak yang lain lagi. jakarta juga memiliki kuliner khas yang berbahan dasar nasi yaitu nasi ulam.

nasi ulam adalah kuliner yang cara penyajiannya dengan di siram kuah semur di atasnya dan juga dengan lauk dendeng. Sebenarnya beras yang di masak sama dengan beras pada umumnya, tidak seperti nasi uduk yang di berasnya di masak dengan santan, tetapi lauk-lauk dan bumbu yang digunakan sangat berbeda. Walaupun nasi uduk dan nasi ulam sama-sama menggunakan kelapa, pada nasi ulam kelapa hanya di jadikan pelangkap, yaitu kelapa di jadikan serundeng yang nantinya di taburkan di atas nasi.

kuliner khas jakarta ini sekarang juga sudah susah kita temui, nasibnya hampir sama dengan sayur gabus pucung dan kuliner khas jakarta yang lain.untuk bisa menikmati nasi ulam ini, kita perlu sedikit bersusah payah karena sudah jarang warung yang menjulnya. tetapi kalau anda mau bikin sendiri kami telah menyajikan menu dan cara membuatnya disini.

Di daerah glodok kita masih bisa menemukan kuliner khas ini, tepatnya di depan sebuah vihara kita akan menemukan sebuah warung yang konon sudah sangat lama menjual nasi ulam ini. jadi kalau anda sedang ke jakarta anda harus mencobanya.
 

Copyright © 2011 Wisata Kuliner | Design by Kenga Ads-template