Selasa, 31 Mei 2011

resep sup konro

Bahan Sup Konro :

* Iga sapi, 500 gram
* Air kaldu sapi, 1300 ml
* Jahe, 1 cm, parut
* Lengkuas, 2 cm, parut
* Kayu manis, 1.5 cm
* Cengkih, 2 butir
* Kapulaga, 3 butir
* Minyak goreng, 2 sendok makan
* Air asam jawa, 1 sendok makan

Bumbu Halus :

* Kluwak, 1 buah, ambil dagingnya, rendam dalam air panas
* Kelapa sangrai, 2 sendok makan
* Bawang putih, 2 siung
* Bawang merah, 6 butir
* Kunyit, 1 cm
* Kemiri, 3 butir, sangrai
* Ketumbar, 1 sendok teh
* Jinten, 1/2 sendok teh
* Merica bubuk, 1/4 sendok teh
* Garam, secukupnya

Taburan Sup Konro Makasar :

* Bawang merah goreng, secukupnya
* Daun bawang, 2 batang, iris tipis

Cara memasak Sup Konro Makasar :

1. Rebus air kaldu hingga mendidih.
2. Masukkan iga sapi, rebus hingga matang dan lunak. Angkat.
3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, jahe, kayu manis, kapulaga, dan cengkih hingga harum. Angkat.
4. Masukkan bumbu tumis dalam rebusan iga sapi, aduk rata.
5. Tuang air asam, didihkan. Angkat.
6. Tuang sup konro dalam mangkuk saji, taburi bawang goreng dan daun bawang.
7. Sajikan hangat.

Untuk 4 porsi
 

Copyright © 2011 Wisata Kuliner | Design by Kenga Ads-template